Sah! ISYF Coaching Class V.2 Resmi Dibuka

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Indonesia Student and Youth Forum (ISYF) bersama Kemendikbud Ristek menyelenggarakan “ISYF Coaching Class (ICC) Volume 2” dengan tema “Achieve Well-being in The Digital Age”.

ICC Volume 2 resmi dibuka pada Sabtu 9 Oktober 2021 secara virtual oleh Kasubdit Peserta Didik Direktorat Pembelajaran SMA Kemendikbud Ristek, Dr. Juandanilsyah, SE,. MA. Opening Ceremony ICC Volume 2 diadakan dalam bentuk kegiatan webinar dan talkshow dengan menghadirkan narasumber antara lain Co-Founder and Program Director Vooya, Stephanie Wijaya, Chief Operating Officer of MyEdusolve , Stephanie Seputra, dan Media Partner.

Penyelenggaraan ICC Volume 2 tahun 2021 memberikan empat kategori pelatihan yakni Product Photography, Creative Video, Content Writing, dan Brand Design Class. Peserta ICC Volume 2 berkesempatan mendapatkan pelatihan tidak hanya pada kemampuan teknis, namun juga kemampuan selling karya di era digital saat ini secara gratis.

Diakhir kegiatan peserta akan mengikuti uji kompetensi untuk mendapatkan sertifikat Adobe Certified Professional dan Microsoft Office Specialist. Kelas pelatihan ini diisi oleh para mentor berpengalaman di digital content.

Mentor yang mengisi kegiatan Coaching Class antara lain Rika Ekawati dan Silva Sandriani untuk kelas Photography. Kelas Content Writing diisi oleh Ilham Sadli dan Marantina Napitu. Kelas Creative Video diisi oleh Udd Sondakh dan Anjas Maradita. Kelas Brand Design diisi oleh Samuel Teddo dan Ayom Satrio.

ICC Volume 2 diikuti oleh 793 pendaftar dari 534 sekolah SMA di 32 provinsi. Dari 793 pendaftar, dua kelas pelatihan yang paling diminati siswa SMA adalah Content Writing sebanyak 241 pendaftar dan Brand Design 233 pendaftar. Kemudian diikuti oleh kelas Creative Video sebanyak 179 pendaftar dan Product Photography 140 pendaftar.

Pendaftar selanjutnya diseleksi dengan mengkurasi karya peserta hingga terpilih 120 siswa SMA dari 112 sekolah dan 22 provinsi di Indonesia. ICC Volume 2 berlangsung dari 10 Oktober hingga 10 November 2021, kegiatan ini memberikan pelatihan hardskill pelajar secara daring dengan mekanisme pemberian reward apresiasi bagi peserta yang kompeten.

Proses seleksi peserta ICC Volume 2 berlangsung ketat dengan beberapa kriteria utama dari panitia ICC Volume 2. Para pelajar dilihat dari sisi basic knowledge tentang bidang yang dipilih, tingkat antusiasme, kesiapan dalam mengikuti kegiatan serta integritas dan komitmen.

“Harapan kami melalui pelatihan ini dapat meliterasi pelajar SMA untuk terus mengembangkan diri dan memanfaatkan teknologi dengan baik. Terus produktif dan berinovasi dengan karya-karya. Dikarenakan tonggak masa depan ada di tangan pelajar,” ujar Ketua ICC Volume 2 Muhammad Iqbaludin.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pembangunan IKN Era Presiden Prabowo Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi

Oleh: Adnan Ramdani )* Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) yang tengah berlangsung di Kalimantan Timur bukan hanya sebuah proyek infrastruktur besar,...
- Advertisement -

Baca berita yang ini