Ribuan Hewan Kurban Ditemukan Cacat dan Sakit di Sulsel Saat Dijual

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Sulawesi Selatan (Sulsel) menemukan ribuan hewan kurban tidak layak untuk diperjualbelikan. Hewan kurban tidak layak ditemukan saat DPKH Sulsel melakukan pemeriksaan.

Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner DPKH Sulsel, Syamsul Bahri mengatakan dari hasil pemeriksaan ke lapangan ditemukan sejumlah hewan kurban tidak layak.

“Hewan kurban tidak layak yang kami temukan seperti sapi mengalami cacat mata terus ada yang pincang,” ujarnya kepada wartawan.

Selain cacat atau sakit, DPKH Sulsel juga menemukan adanya sapi masih belum cukup umur diperjualbelikan. Ia mengaku ada total 69 ribu hewan yang dijual di Sulsel, 550 di antaranya di Makassar dijual tidak layak.

Syamsul mengimbau kepada warga saat membeli hewan kurban agar mengecek kondisi dan meminta surat kesehatan hewan. Jika penjual tidak bisa menunjukkan surat sehat, disarankan untuk tidak dibeli.

“Kalau tidak ada surat kesehatan hewan yang kami keluarga, dipastikan itu tidak layak kurban. Kami memberikan surat sehat hewan layak setelah diperiksa,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini