MATA INDONESIA, SORONG – Hari Senin 4 Oktober 2021, Presiden Jokowi menggenapi tiga hari kunjungan kerjanya di Papua.
Namun, kali ini dia berada di Sorong, Papua Barat setelah take off dengan pesawat Kepresidenan dari Bandara Mopah, Merauke, Minggu 3 Oktober 2021 pukul 17.05 WIT.
Dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1, Presiden beserta rombongan mendarat di Bandar Udara Internasional Domine Eduard Osok, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat pada pukul 19.06 WIT.
Setibanya di Kota Sorong, Presiden beserta rombongan langsung menuju hotel tempatnya bermalam guna melanjutkan kunjungan kerja hari ini.
Presiden Jokowi, menurut rilis Sekretariat Presiden, Senin ini dijadwalkan melihat vaksinasi Covid-19 di Gedung Serbaguna Yonif Raider Khusus 762/VYS, Sorong. Vaksinasi itu akan diikuti pelajar, masyarakat umum dan lansia.
Selain itu, Presiden juga akan menanam benih jagung di Kelurahan Klamesen, Kabupaten Sorong.
Presiden Jokowi juga diagendakan memberi pengarahan kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) tingkat Papua Barat, siang harinya.
Setelah itu, Presiden akan kembali ke Jakarta melalui Bandara Internasional Domine Eduard Osok.