Presiden akan ke IKN untuk Pantau Pembangunan Istana

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Peletakan batu pertama (ground breaking) Istana Negara di lokasi yang akan menjadi Ibu Kota Negara (IKN) baru Indonesia, Nusantara, di Sepaku, Kalimantan Timur, akan berlangsung pada Agustus ini.

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) akan hadir di acara tersebut. Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengonfirmasi hal itu. Namun, ia belum bisa memastikan waktu persis acara tersebut, hanya menyebut sebelum bulan ini berakhir. ”Jadi ke IKN sebelum Agustus selesai. [Ground breaking] Istana Negara,” kata Heru di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu 17 Agustus 2022.

Istana sejauh ini masih berkoordinasi dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono. Dia berkata rencana final waktu ground breaking itu akan diumumkan segera.

Dia menyampaikan rencana kunjungan ke IKN Nusantara kemungkinan tak dilakukan pekan ini, karena Jokowi telah memiliki agenda di daerah lain.

“Besok ke Karawang. Akhir Agustus kunjungan ke daerah timur,” ucapnya.

Jokowi juga telah menunjuk seniman I Nyoman Nuarta untuk mendesain kompleks istana kepresidenan. Istana akan berbentuk burung garuda yang mengepakkan sayap di atas bukit.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini