MATA INDONESIA, JAKARTA – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat hingga PPKM level 4 sekarang merupakan kebijakan yang tepat untuk memutus penularan Covid-19 karena terbukti mobilitas penduduk pada Juli 2021 menurun.
Hal itu diungkapkan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono pada konferensi pers, di Jakarta, Rabu 18 Agustus 2021.
“Berbagai aktivitas kegiatan misalnya di tempat perdagangan ritel dan rekreasi mengalami penurunan mobilitas 20 persen,” kata Margo.
Sedangkan aktivitas di taman juga turun 20 persen, di tempat transit turun 45 persen dan tempat kerja turun hingga 28,9 persen.
Satu-satunya mobilitas yang meningkat adalah aktivitas di rumah yang naik mencapai 13 persen.
Sekarang BPS mencatat ada sedikit kenaikan di tempat perbelanjaan kebutuhan sehari-hari sebesar 12 perse karena PPKM Level 4 mengizinkan aktivitas itu dibuka dengan syarat ketat.
