Positif Covid-19, Gregoria Mariska Batal Tampil di Swiss Open 2022

Baca Juga

MATA INDONESIA, BIRMINGHAM – Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung batal tampil di Swiss Open 2022. Berdasarkan hasil tes PCR pada 20 Maret, Gregoria dinyatakan positif Covid-19.

Menurut Kabid Binpres PBSI, Rionny Mainaky, Gregoria sudah mengeluh tidak enak badan sejak tampil di All England 2022.

“Setibanya di All England, Gregoria memang sudah mengeluh tidak enak badan. Di tanggal 20 Maret ia merasakan demam dan sakit tenggorokan,” ujar Rionny.

“Hari itu kami juga ada tes PCR di Birmingham untuk keberangkatan ke Swiss atau kepulangan ke Jakarta. Dan hasilnya Grego positif,” katanya.

Saat ini Gregoria harus menjalani karantina di Birmingham didampingi dokter PBSI, dr. Grace Joselini Corlesa. Swiss Open 2022 dimulai 22-27 Maret.

Di All England 2022, laju Gregoria terhenti di babak pertama kalah dari wakil Korea Selatan, An Se-young.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini