MINEWS, JAKARTA – Pertanyaan besar siapa yang akan mengisi posisi pelatih Juventus setelah ditinggal Massimiliano Allegri seperti sudah mulai terjawab.
Dia adalah Mauricio Pochettino, yang belakangan ini sedang naik daun setelah mengantarkan Tottenham Hotspur ke final Liga Champions.
Kabar dari Gazzetta dello Sport, Rabu 22 Mei 2019, menyebut Pochettino bahkan sudah menerima tawaran dari Juventus. Bahkan, Direktur Olahraga Juventus Fabio Paratici disebut telah bertemu dengan dua perantara Pochettino untuk negosiasi.
Kuat dugaan, Pochettino sudah menyetujui untuk mengisi kursi yang kosong tersebut, namun ia harus menyelesaikan dulu satu pertandingan penting yang tersisa di Tottenham, yakni final Liga Champions melawan Liverpool.
Dari pertemuan kedua pihak yang berlangsung di Milan itu, nantinya Juventus akan memberikan kontrak empat tahun untuk pelatih asal Argentina itu di Turin.
Sampai saat ini, Pocehttino belum memberi komentar apa-apa soal isu tersebut. Begitu juga dengan Juventus, yang belum mengeluarkan pengumuman mengenai siapa pengganti Allegri secara resmi sebagai pelatih Ronaldo dkk.