MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Pebasket Los Angeles Lakers, LeBron James menyampaikan rasa belasungkawa kepada korban luka dan meninggal jiwa insiden penembakan brutal di Sekolah Dasar Robb, Uvalde, Texas.
Insiden penembakan brutal menewaskan 18 siswa Sekolah Dasar di Texas dan satu orang guru. Seorang remaja bernama Salvador Ramos melakukan aksi penembakan brutal di sebuah Sekolah Dasar (SD) di Texas, Amerika Serikat.
Gubernur Texas, Greg Abbott mengatakan, tersangka sudah meninggal, dan diyakini bahwa petugas kepolisian yang menembaknya.
Penembakan di sekolah dasar, di mana murid berusia antara lima hingga 11 tahun, masih relatif jarang terjadi. Serangan pada Selasa 24 Mei 2022 waktu setempat terjadi di tengah meningkatnya kekerasan senjata secara nasional.
LeBron James tak menyangka ada yang tega melakukan penyerangan dan pembunuhan di Sekolah Dasar.
“Pikiran dan doa saya untuk seluruh keluarga dan orang-orang tercinta yang meninggal dan terluka di Sekolah Dasar Robb di Uvalde, Texas. Cukup adalah cukup. Mereka hanya anak-anak dan kita terus mengancam keselamatan di sekolah. Ini adalah sekolah, yang harusnya menjadi tempat paling aman,” cuit LeBron James, di Twitter.
“Ini benar-benar harus berubah. Wajib. Saya berdoa agar mereka masuk surga bersama anak-anak yang ada di sekolah,” katanya.