Pentolan Teroris Poso, Ali Kalora Tewas Ditembus Peluru Petugas Satgas Madago Raya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Polisi Argo Yuwono membenarkan telah menerima laporan dari Satgas Madago Raya perihal tewasnya pimpinan Mujahiddin Indonesia Timur (MIT), Ali Kalora.

Tewasnya Ali akibat kontak tembak yang terjadi dengan aparat keamanan dari Satgas Madago Raya di Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah,

“Kami sudah menerima informasi itu,” ujar Argo di Jakarta, Sabtu 18 September 2021.

Satgas Madago Raya dari team Sogili-2 terlibat kontak tembak dengan kelompok teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) di daerah Astina, Kecamatan Torue, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah. Dua DPO MIT tewas dalam kontak tembak tersebut.

Selain Ali Kalora, kontak tembak itu juga menewaskan Jaka Ramadhan. Argo mengungkapkan Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Pol Rudy Sufahriadi sedang menuju tempat kejadian perkara (TKP).

Tempat kontak tembak tersebut sangat jauh dari Kota Palu yaitu berjarak sekitar 100 kilometer.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Peran Sentral Santri Perangi Judol di Era Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - Kalangan santri dianggap menjadi salah satu elemen bangsa yang mampu terlibat aktif dalam pemberantasan Judi Online yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini