Menteri Puan: Soal Rektor Asing Belum Dibahas Rinci

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – Soal mengundang rektor asing, Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani menyatakan masih belum dibahas hingga rinci.

“Tentu saja kan kita juga harus melihat hal-hal yang terkait dengan hal itu. Jadi semangatnya adalah bagaimana universitas itu bisa lebih baik dari sekarang, kenapa kita tidak mencoba pemikiran yang lebih maju,” kata Puan di Istana Negara, Jakarta, Senin 5 Agustus 2019 sore.

Namun, Puan menegaskan penerapannya harus dilihat konsekuensi dan manfaat masa datangnya seperti apa. Hal-hal seperti menurutnya masih terus dimatangkan.

Bahkan, menurutnya, perguruan tinggi mana saja yang nanti akan dipimpin rektor asing masih belum dibahas sampai sekarang.

Hal yang sudah pasti adalah Pemerintah Jokowi akan fokus pada peningkatan sumber daya manusia (SDM) agar menjadi lebih unggul.

Sebelumnya Menristekdikti M. Nasir menyampaikan rektor asing tersebut diberdayakan untuk meningkatkan ranking perguruan tinggi Indonesia hingga mencapai 100 besar dunia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sambut Hari HAM Ius Humanum Gelar Talk Show soal “Perlindungan Terhadap Pekerja Non Konvensional : Pekerja Rumah Tangga”

Mata Indonesia, Yogyakarta - Dalam rangka menyambut peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) yang jatuh pada 10 Desember 2024, kali ini Ius Humanum menyelenggarakan Talkshow dan Diskusi Film dengan Tema, "Perlindungan terhadap Pekerja Non-Konvensional : Pekerja Rumah Tangga" yang bertempat di Pusat Pastoral Mahasiswa Daerah Istimewa Yogyakarta (PPM DIY).
- Advertisement -

Baca berita yang ini