MATA INDONESIA, JAKARTA – Menpora Zainudin Amali mengungkapkan alasan belum terbitnya izin kompetisi Liga 1 dan Liga 2. Dia menyebut, saat ini Kapolri sedang ada tugas di Papua.
Dalam pertemuan antara Menpora, PSSI, dan PT LIB beberapa hari lalu, Asops Kapolri Irjen Imam Sugianto mengatakan, izin untuk Liga 1 dan Liga 2 paling telat terbit pada 27 Mei.
Tapi, kenyataannya izin belum juga terbit di tanggal 27 kemarin. Amali mengatakan, penerbitan izin memang tertunda dengan alasan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo sedang ada tugas di Papua.
“Saya sangat meyakini, Polri akan mengeluarkan izin itu. Tetapi sekarang ini, kondisi tidak memungkinkan. Sebab, Pak Kapolri masih di Papua. Pak Asops juga. Saya maklumi itu,” kata Amali.
“Liga 1 dan Liga 2 segera bergulir. Tinggal menunggu izin dari Polri. Kami sudah menggelar rapat koordinasi dengan PSSI, PT LIB, Polri, BNPB, dan Satgas COVID-19. Mudah-mudahan dalam waktu dekat izin sudah keluar,” ujarnya.
Menpora Amali yakin penundaan terbitnya izin Liga 1 dan Liga 2 murni karena kapolri sedang ada tugas di Papua mulai dari 26-27 Mei untuk mengecek kesiapan PON Papua dan kegiatan lainnya.
“Saya kira komitmen Polri sudah sangat jelas. Semua persyaratan baik dari kami, PSSI, BNPB, dan Satgas COVID-19 sudah menjadi bahan pertimbangan Polri. Saya kira dalam 1-2 hari ini, sesegera mungkin izin bisa turun dan tidak ada masalah lagi,” ungkapnya.
“Jadi sekali lagi, saya menjamin bahwa izin untuk kompetisi Insya Allah akan keluar. Tinggal menunggu dari Polri saja,” katanya.