Mau Demo ke Jakarta, 100 Pelajar Diamankan Satgas Pelajar Kota Bogor

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA-100 pelajar diamankan oleh Satgas Pelajar Kota Bogor dari sejumlah titik. Mereka diduga hendak mengikuti demonstrasi di Jakarta.

Anggota Satgas Pelajar Kota Bogor Sutarma mengatakan Satgas Pelajar Kota Bogor sudah bergerak ke sejumlah titik sejak pukul 07.00 WIB. Para pelajar yang diamankan itu disebut sengaja bolos sekolah karena ajakan demonstrasi ke Jakarta.

Sebelumnya, 30 pelajar diamankan oleh Polres Kota Bogor. Mereka diduga akan ikut demonstrasi di Jakarta. Mereka dibawa ke Polres untuk didata dan dikembalikan ke pihak sekolah.

Kapolres Bogor Kota Kombes Hendri Fiuser mengatakan para pelajar ini bergerak ke Jakarta karena ada ajakan viral untuk ikut aksi di DPR pada 30 September 2019. Hendri mengatakan polisi telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk mencegah para pelajar ikut-ikutan aksi.

“Kita berkoordinasi dengan pihak sekolah, Disdik, melaksanakan rapat koordinasi dengan Dishub dan Satpol PP. Hari ini kegiatan yang kita lakukan adalah melakukan penyekatan di titik-titik masuk ke wilayah Kota Bogor,” ujarnya.

Hendri menyebut para pelajar dicegah untuk ikut demo karena dianggap belum sesuai. Para pelajar dinilai merupakan warga negara di bawah umur. Kedua, bukan kapasitas mereka untuk melaksanakan demo. Tugas mereka belajar, mengerjakan tugas di sekolah. Kalau menyalurkan aspirasi tentu orang dewasa yang umurnya sudah 18 tahun ke atas.

Sebelumnya, sejumlah elemen akan menggelar unjuk rasa kembali di depan gedung DPR/MPR RI siang ini. Polda Metro Jaya mengerahkan puluhan ribu personel gabungan untuk mengamankan aksi demo tersebut.

“Kita siapkan 20.500 personel gabungan amankan demo hari ini di depan gedung DPR,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, Senin 30 September 2019.

Berita Terbaru

Antonius Fokki Ardiyanto Anggota DPRD Kota Yogya Tertarik Posisi Calon Wakil Wali Kota Yogyakarta

Mata Indonesia, Yogyakarta - Antonius Fokki Ardiyanto atau sapaan akrabnya Fokki yang saat ini masih aktif sebagai Anggota DPRD Kota Yogyakarta telah melakukan pendaftaran diri Bakal Calon Wakil Wali Kota Yogya, melalui PDI Perjuangan Jumat (3/5/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini