Mantul, Bale Sudah Cetak 200 Gol Selama Kariernya

Baca Juga

MATA INDONESIA, LONDON – Gareth Bale menorehkan pencapaian pribadi usai Tottenham Hotspur mengalahkan LASK. Pemain asal Wales mencetak 200 gol sepanjang kariernya.

Bale mencetak satu dari tiga gol Spurs ke gawang LASK dimana laga berakhir imbang 3-3, Jumat 4 Desember 2020 dini hari WIB pada matchday kelima Liga Europa Grup J di Stadion Linzer.

200 gol dicetak Bale selama kariernya memperkuat Southampton, Tottenham, Real Madrid, dan timnas Wales. Bersama Madrid, Bale mencetak 105 gol. Dalam dua periode dengan Tottenham, pemain 31 tahun mencetak 57 gol.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Gareth Bale (@garethbale11)

Kemudian, Bale mencetak lima gol bersama Southampton dan mengemas 33 gol dengan timnas Wales. Dari 57 gol bersama Tottenham, dua di antaranya sejak kembali ke klub London Utara itu dengan status pinjaman dari Real Madrid.

Gol ke gawang LASK adalah yang pertama bagi Bale di kompetisi Eropa sejak mencetak gol ke gawang AS Roma bersama Real Madrid pada 27 November 2018.

“Bangga bisa mencetak 200 gol sepanjang karier. Berhasil lolos ke fase gugur,” tulis Bale, di Instagram pribadinya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Tingkatkan Upaya Penutupan Situs Judi Online

Jakarta - Pemerintah terus meningkatkan upaya untuk memberantas konten judi online yang marak di berbagai platform digital. Berdasarkan data yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini