Lawan Korea, Timnas U-19 Jangan Kalah Telak Lagi

Baca Juga

MATA INDONESIA, DAEGU – Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Korea Selatan U-19 laga dalam laga uji coba. Pelatih Shin Tae-yong ingin penampilan anak asuhnya jauh lebih baik dari pertemuan pertama.

Laga melawan Korea Selatan U-19 akan digelar pada Selasa 29 Maret 2022 di DGB Bank Park. Di pertemuan pertama, skuat Garuda Nusantara kalah telak 0-7.

Shin Tae-yong menegaskan, hasil akhir bukan hal terpenting. Dia ingin melihat proses perkembangan para pemain dalam laga nanti.

“Memang dengan tiga babak kemarin (menang 2-1 lawan Universita Daegu), kami mengecek kondisi pemain seperti apa. Masih banyak kekurangan, pastinya pemain akan terus berkerja keras,” ujarnya.

“Memang (pemain) selalu kepikiran masalah skor (kalah 0-7), namun para pemain harus fokus menunjukkan perkembangan seperti apa daripada skor,” katanya.

Sebelumnya, timnas U-19 sudah melakoni tiga laga uji coba dengan hasil dua kalah dan satu kemenangan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

JAKDI: DPR Harus Tahu Diri, Tingkat Kepercayaan Rendah Malah Mau Urus Pilkada!

Mata Indonesia, Yogyakarta - Pemerintah berencana mengubah mekanisme pilkada, yang sebelumnya dipilih langsung oleh rakyat, menjadi melalui DPRD.
- Advertisement -

Baca berita yang ini