MATA INDONESIA, JAKARTA – Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengaku benar-benar malu melihat ulah brutal para pendukung The Reds, yang melempari kaca bus pengangkut pemain Real Madrid.
Perbuatan tak terpuji itu dilakukan para pendukung Liverpool, setelah tim kesayangan mereka tersingkir dari Liga Champions pada Kamis 15 April 2021.
Los Blancos mampu meredam Liverpool dengan skor 0-0 pada leg kedua babak perempatfinal Liga Champions di Anfield. Juara Spanyol itu berhak lolos ke semifinal dengan keunggulan agregat 3-1.
Selain melempari bus, para pendukung Liverpool juga melontarkan makian kepada para pemain Madrid.
Bahkan, akibat lemparan batu, kaca sebelah kanan bus sampai pecah. Parahnya, kaca yang pecah itu berada tepat di samping tempat duduk pelatih Madrid, Zinedine Zidane.
Beruntung, seluruh pemain Madrid dan staff mereka aman, tak ada korban akibat aksi vandalisme para pendukung Liverpool.
Klopp mengaku tak habis pikir dan benar-benar kecewa dengan sikap para pendukung Liverpool.
“Saya merasa malu. Saya tidak bisa berkata-kata. Sangat idiot dan kenapa harus sampai seperti itu? Ini tidak lucu, Anda mendapat kesempatan membuat hal yang baik, namun mereka tidak mengerti aturan sama sekali,” kata Klopp, seperti dikutip dari Daily Mail.
Sebelum ini, tepatnya tiga tahun lalu, fans Liverpool juga pernah mengintimidasi Manchester City di babak perempatfinal Liga Champions. Modusnya sama, kaca bus City dilempari batu hingga pecah dan Klopp harus meminta maaf.