Kejar Herd Immunity, Tol Jagorawi Adakan Vaksinasi Covid-19 Drive Thru Selama Sebulan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Badan Intelijen Strategis (Bais) TNI bekerja sama dengan PT Jasa Marga (Persero) Tbk. menggelar vaksinasi Covid-19 drive thru di Tol Jagorawi selama satu bulan mendatang.

“Kegiatan ini terbuka untuk masyarakat umum yang memenuhi syarat dan ketentuan, terutama bagi pengguna akses Tol Jagorawi sebagai rute harian,” kata Direktur Utama Jasa Marga, Subakti Syukur, Rabu 1 September 2021.

Jasa Marga akan mendorong pengguna Tol Jagorawi yang belum mendapat vaksin atau baru mendapat dosis pertama bisa mengikuti program tersebut.

Proses screening dilakukan di rest area menggunakan mekanisme walk thru dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Kepala Bais TNI Letnan Jenderal TNI Joni Supriyanto mengatakan kegiatan yang menjadi bagian dari vaksinasi massal ‘Serbuan Vaksinasi’ TNI itu bertujuan mendorong percepatan vaksinasi Covid-19, sehingga herd immunity atau kekebalan komunal bisa segera tercapai.

Program vaksinasi drive thru itu menggunakan dua merek vaksin yang berbeda. Lajur yang mengarah ke Bogor akan menggunakan Vaksin Pfizer 200 dosis per hari.

Sementara untuk lajur ke Jakarta menggunakan vaksin buatan Sinovac yang disediakan 1.000 dosis per hari.

Dalam pelaksanaannya, lokasi registrasi dan screening di ruas tol mengarah ke Jakarta dilakukan secara walk thru di Rest Area Km 38+200 B dan Rest Area Km 21+400 B. Pendaftaran peserta juga langsung dilakukan di lokasi.

Setelah itu di ruas yang menggunakan Vaksin Sinovac, drive thru dilakukan di eks Gerbang Tol (GT) Cimanggis Utama Km 18+600 B.

Ada pun lokasi registrasi dan screening vaksinasi di Tol Jagorawi arah Bogor yang menggunakan Pfizer secara walk thru dilakukan di Rest Area Km 10+600 A. Khusus vaksin Pfizer wajib melakukan registrasi online terlebih dahulu melalui https://serbuanvaksin24.org/jagorawi yang dibuka satu hari sebelumnya, setiap pukul 16.00 WIB.

Proses vaksinasi untuk arah Bogor dilakukan secara drive thru di Eks GT Cibubur Utama Km 14+000 A.

Syarat untuk mengikuti vaksinasi tersebut adalah WNI, berusia 12 tahun atau lebih, mempunyai KTP, diperbolehkan bagi wanita hamil dengan usia kehamilan 14–33 minggu, berlaku untuk vaksinasi pertama dan kedua.

Bila mempunyai komorbid harus membawa surat keterangan layak vaksin dari dokter spesialis yang merawat, membawa alat tulis sendiri, serta tidak membawa anak kecil di lokasi vaksinasi.

Untuk memastikan pengguna jalan yang mengakses Tol Jagorawi tetap aman dan nyaman, Jasa Marga juga telah memastikan Standar Pelayanan Minimal (SPM) tetap terpenuhi dengan melakukan perambuan dan pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi vaksin untuk memastikan kelancaran lalu lintas.

Selain itu, untuk memastikan informasi ini diterima dengan baik oleh pengguna jalan, Jasa Marga melakukan sosialisasi melalui media sosial, media massa, serta media luar ruang berupa spanduk, umbul-umbul, hingga Variable Message Sign (VMS).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Belum Ada Turunan PP soal Penghapusan Hutang UMKM, Pemda DIY bakal Observasi Bareng OJK

Mata Indonesia, Yogyakarta - Peraturan Pemerintah nomor 47 Tahun 2024 terkait Penghapusan Piutang Macet bagi UMKM telah ditandatangani Presiden RI, Prabowo Subianto.
- Advertisement -

Baca berita yang ini