Jumat Jokowi Umumkan Ibu Kota Baru, Masyarakat Diimbau Saksikan Pidato Presiden

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Jumat 16 Agustus 2019 pagi, Presiden Joko Widodo rencananya akan menyampaikan pidato kenegaraannya di Gedung MPR RI.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengimbau seluruh warga Indonesia agar dapat menyaksikan pidato penting tersebut. Alasannya, Jokowi disebut akan mengumumkan ibu kota baru Indonesia pengganti DKI Jakarta.

Imbauan untuk menyaksikan pidato tersebut tertuang dalam Surat Edaran Nomor 111.1.7937/SJ tertanggal 15 Agustus 2019 tentang imbauan menyaksikan pidato tahunan, pidato kenegaraan, dan nota keuangan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2020 oleh Presiden.

Selain untuk warga, Tjahjo pun mengimbau pemda untuk menyebarluaskan informasi ini kepada masyarakat, dan menugaskan pejabat yang membidangi kehumasan untuk dapat menyampaikan kepada masyarakat luas kegiatan kenegaraan yang dimaksud di daerah masing-masing.

Pidato tersebut adalah penyampaian penting dari Presiden Jokowi jelang HUT ke-74 Kemerdekaan RI. Diketahui, pidato itu mengangkat tema ‘SDM Unggul, Indonesia Maju’ yang akan disampaikan di Ggedung MPR, Senayan, Jumat pagi.

Berita Terbaru

Survei Elektabilitas Bakal Calon Walkot Jogja yang Bertarung di Pilkada 2024, Sosok Ini Mendominasi

Mata Indonesia, Yogyakarta - Menjelang Pilkada 2024 di DIY, sejumlah lembaga survei sudah bergeliat menunjukkan elektabilitas para bakal calon Wali Kota dan juga Bupati. Termasuk lembaga riset Muda Bicara ID yang ikut menunjukkan hasil surveinya. Lembaga yang diinisiasi oleh kelompok muda ini mengungkap preferensi masyarakat Kota Jogja dalam pemilihan Wali Kota Jogja 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini