Ini Pesan Shin Tae-yong Jelang Indonesia vs Singapura

Baca Juga

MATA INDONESIA, SINGAPURA – Timnas Indonesia akan melakoni dua leg semifinal Piala AFF 2020 melawan Singapura. Pelatih Shin Tae-yong meminta anak asuhnya menikmati pertandingan tersebut.

Leg pertama Indonesia melawan Singapura digelar di National Stadium, Rabu 22 Desember 2021. Sedangkan leg kedua dihelat tiga hari berselang.

Shin Tae-yong meminta anak asuhnya menikmati pertandingan semifinal melawan Singapura. Tapi, dia juga menekankan Evan Dimas dkk., tidak main ceroboh.

“Pertandingan semifinal akhirnya tiba. Ayo berikan kemampuan terbaik tanpa bermain ceroboh,” tulis Shin Tae-yong, di akun Instagram pribadinya.

“Timnas sepak bola Indonesia harus melaju ke tempat yang lebih tinggi. Ayo nikmati permainan besok dan raih kemenangan,” katanya.

Indonesia bisa menurunkan kekuatan terbaiknya karena tidak ada pemain yang cedera. Sementara itu, Egy Maulana Vikri sudah tiba di Singapura, tapi tidak bisa bermain pada leg pertama karena kondisinya masih lelah usai melakoni penerbangan dari Slovakia ke Singapura.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Ubah Menu MBG saat Ramadan, Disdikpora Kulon Progo Pastikan Gizi Tetap Ada

Program Makan Bergizi Gratis (MBG) akan tetap berlangsung selama bulan Ramadan di Kulon Progo. Untuk memastikan kualitas tetap terjaga,...
- Advertisement -

Baca berita yang ini