Ini Empat Langkah untuk Kawal Pandemi Jadi Endemi Covid-19 di Indonesia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Pemerintah akan melakukan empat langkah penting untuk mengawal perubahan pandemi Covid-19 menjadi endemi.

Hal itu diungkapkan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin di Jakarta, Senin 4 Oktober 2021.

Pertama, adalah semakin disiplin menerapkan protokol kesehatan atau 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan rajin menyuci tangan.

Kedua, menerapkan testing, tracing and treatment atau tes-lacak-isolasi/obati juga lebih disiplin lagi.

Ketiga, mempercepat cakupan vaksinasi dan meluas.

Keempat, menyiapkan rumah sakit menghadapi pasien Covid-19.

Penerapan protokol kesehatan itu terutama untuk mengawal pembelajaran tatap muka terhadap anak-anak.

“Karena kami juga percaya bahwa seluruh murid di Indonesia harus belajar secepat mungkin agar kita tidak kehilangan kesempatan untuk mereka meningkatkan pengetahuan mereka langsung dengan guru-guru mereka,” ujar Budi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Resmi Jadi Kader NasDem, Sutrisna Wibawa bakal Bersaing Ketat dengan Bupati Gunungkidul

Mata Indonesia, Yogyakarta - Mantan Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sutrisna Wibawa, telah resmi bergabung sebagai kader Partai Nasional Demokrat (NasDem). Hal ini jelas memperkuat dinamika politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gunungkidul 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini