Gak Peduli Covid19 Masih Tinggi, Proyek Gubernur Anies Mengecat Genteng Rumah Jalan Terus

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Permintaan Gubernur Anies Baswedan agar genteng rumah di kanan dan kiri flyover Tapal Kuda, Lenteng Agung dicat warna-warni benar-benar dikerjakan Pemerintah Kota Jakarta Selatan. Sepertinya penanganan Covid19 bukan fokus Gubernur DKI Jakarta sekarang.

Sebelumnya, Anies memerintah jajarannya agar meminta rumah-rumah di sekitar fasilitas umum yang baru tersebut mengecat atap rumah-rumah mereka agar terlihat indah dari ketinggian.

(twitter Pemkot Jaksel @KotaJaksel)

Namun, jika disimak dari foto pengecatan atap rumah di sekitar infrastruktur tersebut, terlihat dari kejauhan sepertinya dikerjakan Pemerintah DKI Jakarta.

Hal itu terlihat dari seragam yang digunakan para pemberi warna atap rumah tersebut yang berwarna oranye.

Proyek pengecatan tersebut diperkirakan berlangsung selama satu bulan. Untuk mengejar target itu, Sabtu 5 Desember 2020 pun tetap dikebut pengerjaannya.

(twitter Pemkot Jaksel @KotaJaksel)

Laman twitter Pemkot Jaksel @KotaJaksel mengungkapkan pengerjaan itu dimulai sejak Selasa 1 Desember 2020.

Tidak ada penjelasan mengapa di masa pandemi Covid19 ini pengerjaan itu justru dilakukan, padahal jumlah kasus positif Jakarta kembali meningkat.

Ide mengecat genteng-genteng rumah di sekitar infrastruktur itu berasal dari Anies Baswedan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini