MATA INDONESIA, SPLIT – Dua pemain keturunan Jerman, Kelana Mahessa dan Luah Mahessa mengaku bangga bisa melakoni debut bersama timnas Indonesia U-19 saat mengalahkan Hajduk Split 4-0, Selasa 20 Oktober 2020.
Pelatih Shin Tae-yong mengundang Kelana dan Luah untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U-19. Keduanya datang ke Kroasia pada Minggu 18 Oktober. Kelana dimainkan sejak menit awal, sementara Luah sebagai pemain pengganti.
Usai laga, Kelana Mahessa mengaku sangat senang menjalani debut bersama Timnas U-19. Ia tidak menyangka akan langsung dimainkan dari menit pertama oleh pelatih Shin Tae-yong.
“Saya senang kami meraih kemenangan atas Hajduk Split. Namun saya belum puas dengan performa saya di lapangan. Untuk itu saya harus terus bekerja keras dan berjuang sehingga bisa mendapat tempat di timnas U-19,” ujar Kelana, di laman resmi PSSI.
Luah Mahessa juga bahagia mendapat kesempatan bermain bersama Timnas U-19. Meski bermain di babak kedua, ia mengaku sangat menikmati berlaga bersama Garuda Muda.
“Saya puas dengan penampilan saya pada pertandingan kali ini. Terima kasih kepada pelatih yang sudah memberikan kesempatan saya bermain. Saya berharap bisa menembus skuat timnas U-19. Tadi kami bermain cepat dan sering melakukan serangan melalui kedua sayap,” ungkap Luah.
Shin Tae-yong memberikan pujian terkait penampilan Kelana dan Luah yang memperkuat klub Jerman, Bonner SC.
“Pada pertandingan tadi, dua pemain baru yakni Kelana Mahessa dan Luah Mahessa saya rasa mereka bermain cukup baik terutama Kelana,” kata Shin Tae-yong.