Dituduh Curangi Pemilu, Aung San Suu Kyi Ditangkap Militer Myanmar

Baca Juga

MATA INDONESIA, YANGON – Penasihat Negara Aung San Suu Kyi dan Presiden Win Myint ditahan militer Myanmar, Senin 1 Februari 2021 pagi, karena dituduh memenangi pemilihan umum dengan curang dan diwarnai penipuan.

Menurut juru bicara NLD, partai pimpin Suu Kyi, Myo Nyut dilaporkan Nikkei menyatakan situasi anggota parlemen NLD kini tidak jelas.

NLD yang dipimpin Suu Kyi dan berkuasa pada 2015, kembali menang telak dalam pemilihan umum November 2020.

Pemerintah sipil ditetapkan untuk masa jabatan kedua, namun militer mengklaim pemilu tersebut diwarnai penipuan dan menuntut penyelidikan.

Penahanan ini merupakan kudeta militer pertama di negara itu sejak 1988. Pemerintahan sipil yang telah ada sejak 2011 telah runtuh setelah hanya satu dekade.

Pada 26 Januari, seorang juru bicara militer tidak mengesampingkan kemungkinan kudeta ketika ditanyai tentang hal itu pada sebuah konferensi pers.

Menurut sumber militer, perwakilan militer dan pemerintah mengadakan pertemuan di Naypyitaw pada 28 Januari untuk mencari kesamaan, tetapi gagal mencapai kesepakatan.

Menurut laporan lokal, militer menyatakan ketidakpercayaannya pada komisi pemilihan dan meminta penghitungan ulang suara dan penundaan pembukaan parlemen, tetapi pemerintah menolak.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tokoh Agama Berperan Penting Wujudkan Kondusivitas Pilkada

Para tokoh agama di seluruh Indonesia kembali meneguhkan komitmen untuk menjaga suasana kondusif menjelang Pilkada Serentak 2024. Forum Kerukunan Umat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini