Dihadapkan Permainan ‘Kongkalikong’ Thailand-Vietnam, Shin Tae-yong Belum Bisa Singkirkan Kutukan Gagal Juara di Piala AFF U-19

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Meski menang telak 5-1 lawan Myanmar, Shin Tae-yong belum bisa menyingkirkan kutukan gagal juara karena tim asuhannya harus tersingkir dari Piala AFF U-19 2022 akibat kalah produktivitas gol ke gawang Thailand maupun Vietnam.

Baik Vietnam, Thailand maupun Indonesia sama-sama mengoleksi poin 11, namun saat berjumpa Thailand dan Vietnam tim asuhan Shin Tae-yong itu tidak bisa mengoleksi satu gol pun.

Melawan kedua tim itu timnas U-19 hanya bisa bermain imbang 0-0.

Maka, Indonesia harus rela membiarkan Vietnam dan Thailand maju ke semifinal Piala AFF U-19 2022 ini.

Saat melawan Myanmar, Indonesia sebenarnya kebobolan terlebih dulu oleh La Min Htwe pada menit ke-6, namun timnas U-19 Indonesia mampu membalikkan kedudukan dengan 5 gol.

Gol-gol kemenangan pasukan Garuda Nusantara diciptakan oleh Muhammad Ferarri (2x), Arkhan Fikri, Rabbani Tasnim dan Ronaldo Kwateh.

Sedangkan, Thailand Vs Vietnam Imbang 1-1 dengan permainan seperti kongkalikong karena 10 menit terakhir mereka bermain tak serius.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Jaga Ketahanan Pangan, DP3 Sleman Siapkan Strategi Mitigasi Dampak Perubahan Iklim di Sektor Pertanian

Mata Indonesia, Sleman - Plt. Kepala Dinas Pertanian,Pangan dan Perikanan Kabupaten Sleman menyatakan pentingnya untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan petani dalam memahami strategi mitigasi dan adaptasi perubahan iklim di lingkungan wilayahnya, untuk menjaga produksi dan ketahanan pangan.
- Advertisement -

Baca berita yang ini