Dapat Empat Nasihat, Gibran Rakabuming Minta Maaf ke Achmad Purnomo

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Bersilaturahim dengan Achmad Purnomo, Gibran Rakabuming Raka bersama pasangan pilkadanya, Teguh Prakosa mendapat wejangan dari Wakil Wali Kota Solo itu yang dilanjutkan pernyataan maaf dari putra sulung Presiden Jokowi tersebut.

Setidaknya ada lima nasihat yang ditujukan kepada Gibran saat mendatangi rumahnya di Tipes Laweyan, Solo, Kamis 3 September 2020.

1. Utamakan Rakyat Kecil
Menurut Purnomo, Gibran harus meneruskan misi dan visi pejabat sebelumnya, Hadi Rudyatmo-Achmad Purnomo, untuk rakyat kecil yang membutuhkan kesehatan dan kesejahteraan.

2. Kota Budaya
Purnomo juga mengingatkan Gibran untuk menomorsatukan upaya Solo menjadi kota budaya.

3. Merakyat
Gibran juga harus tetap meneruskan visi dan misi yang merakyat.

4. Kota Percontohan
Gibran diharapkan menjadikan Solo sebagai kota percontohan di Indonesia, terutama untuk hubungan antar-manusia, gotong royong, dan kebersamaannya.

Menurut Gibran, Achmad Purnomo merupakan tokoh senior yang dihormati. Dia mengaku langsung mendatanginya saat mendapat rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan.

Gibran dalam kesempatan itu juga menyampaikan maaf apabila selama ini ada kata-kata yang salah atau tidak berkenan, baik berasal darinya maupun dari sukarelawannya.

Pada kesempatan tersebut, Gibran ingin sekali Purnomo bergabung dalam tim pemenangan sebagai penasihat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Serentak Diharapkan Jadi Pendorong Inovasi dalam Pemerintahan

Jakarta - Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 27 November 2024, diharapkan dapat mendorong inovasi serta memperkuat sinkronisasi...
- Advertisement -

Baca berita yang ini