MATA INDONESIA, KUPANG – Pemerintah Kota Kupang sangat optimis cakupan vaksinasi covid-19 di daerahnya tembus 90 persen dari target akhir tahun yang tinggal beberapa hari lagi ini. Sebab, saat ini sudah 86,22 persen penduduk yang mendapat vaksin dosis pertama.
Hal itu diungkapkan Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Kupang, Ernest Ludji di Kupang, Rabu 15 Desember 2021.
“Pemerintah Kota Kupang terus berupaya agar dalam waktu yang tersisa hingga akhir tahun 2021 bisa tembus 90 persen,” ujar Ernest.
Sementara mereka yang sudah mendapat vaksin dosis kedua kini sudah mencapai 64,45 persen atau 215.012 orang. Sedangkan penerima dosis pertama 287.653 orang.
Ernest seperti dilansir Antaranews sangat yakin di akhir tahun penerima vaksin dosis kedua akan mencapai 70-80 persen dari target.
Target vaksinasi Kota Kupang adalah 333.628 orang.