Buruan Daftar, Pemprov DKI Adakan Vaksinasi Massal di GBK Hari Ini

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Hari ini, Sabtu 26 Juni 2021, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengadakan vaksinasi Covid19 massal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) khusus untuk warga ibu kota.

Warga ber-KTP DKI Jakarta dapat melakukan pendaftaran melalui aplikasi JAKI. Download aplikasi JAKI di http://qrco.de/appsjaki.

Nanti saat memilih tempat vaksinasi pilihlah, Kelurahan Gelora, Kecamatan Tanah Abang. Masyarakat bisa masuk di Gerbang F dan H, Stadion Utama GBK.

Vaksinasi itu akan berlangsung dari pukul 08.00 sampai dengan 12.00 WIB dan semua orang ber KTP DKI Jakarta yang belum divaksin bisa mengikutinya seperti diumumkan melalui akun instagram Dinkes DKI Jakarta.

“Ayo ikuti program Serbuan Vaksinasi. Yuk ambil bagian perangi pandemi Covid19 dengan vaksinasi,” begitu bunyi selebaran yang akun tersebut.

DKI Jakarta termasuk menyumbang kasus Covid19 tertinggi belakangan ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Curah Hujan Tinggi Sebabkan Banjir dan Longsor di Jogja, BPBD Perpanjang Status Siaga Darurat

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY resmi memperpanjang status siaga darurat bencana hidrometeorologi hingga 8 April 2025. Keputusan ini...
- Advertisement -

Baca berita yang ini