Besok, Tebet Eco Park Kembali Dibuka

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Senin 15 Agustus 2022, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan kembali membuka Tebet Eco Park.

”Eitss tapi tunggu dulu, sekarang kalau mau berkunjung ke Tebet Eco Park harus menjadwalkan diri dulu via JAKI ya!” tulis akun Instagram resmi Pemprov DKI Jakarta @dkijakarta, Minggu 14 Agustus 2022.

Tebet Eco Park merupakan taman kota. Taman ini berdiri di atas lahan seluas 7,3 hektare. Sejak pertengahan Juni tahun ini tutup untuk pembenahan. Adapun peresmiannya pada Maret 2022.

Belum lama ini, pengelola Tebet Eco Park (TEP) juga telah membangun empat fasilitas baru. “Di bagian selatan ada kolam ikan dan pet park (taman hewan),” kata Staf Pengelola TEP, Arif Muhammad.

Arif menjelaskan kolam ikan tersebut merupakan taman untuk bermain air (water playground). Nantinya menjadi fasilitas baru bersama taman hewan (pet park). Sehingga akan memudahkan pengunjung untuk membawa hewan peliharaannya.

Adapun di sisi utara dekat pintu utama, terdapat kawasan barbeku lengkap dengan bangku kayu dan area untuk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Selain itu, ada juga bus toilet dari Dinas Lingkungan Hidup agar membuat pengunjung semakin nyaman dengan fasilitas yang tersedia.

Untuk mengantisipasi antusiasme yang membludak, nantinya pengunjung yang masuk terbatas. 5.000 orang per hari.

Dengan demikian, setiap pengunjung wajib mendaftar terlebih dahulu melalui aplikasi JAKI yang memiliki quick response code atau kode QR.

Selain itu, pengelola akan membagi dua sesi jam berkunjung, yakni sesi pertama pukul 07.00-11.00 WIB dan sesi kedua jam 13.00-17.00 WIB untuk menghindari keramaian.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tindakan OPM Semakin Keji, Negara Tegaskan Tidak Akan Kalah Lawan Pemberontak

Organisasi Papua Merdeka (OPM) banyak melancarkan aksi kekejaman yang semakin keji. Maka dari itu, negara harus tegas untuk tidak...
- Advertisement -

Baca berita yang ini