Bareng Pertamina, 1.800 Pemudik Pulang Kampung ke Sulawesi

Baca Juga

MINEWS, SURABAYA – Sebanyak 1.800 pemudik diberangkatkan PT Pertamina (Persero) dari Terminal Gapura Surya Nusantara (GSN) Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Jawa Timur. Ribuan pemudik ini merupakan peserta mudik gratis bareng perseroan untuk tujuan sejumlah kota di Sulawesi.

Menurut GM Pertamina Marketing Operation Region (MOR) V, Werry Prayogi, kegiatan ini merupakan bagian upaya perseoran meringankan beban mesyarakat yang ingin kembali ke kampung halamannya. Program ini digelar secara rutin setiap tahun, dan tahun ini memasuki tahun ke 14, dengan setiap tahun jangkaunnya semakin diperluas.

“Tahun ini meluas dan Surabaya merupakan tambahan. Biasanya kami berangkatkan dari Jakarta. Untuk dari Surabaya tujuannya ke Sulawesi dan Sampit,” kata Werry di Surabaya, Rabu 29 Mei 2019.

Dipilihnya Surabaya, kata dia, karena menjadi salah satu kota tersibuk yang juga memiliki banyak perantauan di Indonesia. Untuk tujuan mudik kali ini ada beberapa daerah di Sulawesi, seperti Sampit dan Makassar.

“Sebanyak 1.800 berangkat itu, kami berangkatkan hari ini dan besok ke Sampit dan Makassar. Dan yang paling diminati adalah Makassar karena memiliki lalu-lintas perantau cukup banyak,” katanya.

Sementara secara nasional pada Lebaran 2019 jumlah peserta mudik gratis bareng Pertamina mencapai 11.000 peserta. Jumlah itu naik dibandingkan tahun lalu yang hanya 8.000 peserta.

Berita Terbaru

Survei Elektabilitas Bakal Calon Walkot Jogja yang Bertarung di Pilkada 2024, Sosok Ini Mendominasi

Mata Indonesia, Yogyakarta - Menjelang Pilkada 2024 di DIY, sejumlah lembaga survei sudah bergeliat menunjukkan elektabilitas para bakal calon Wali Kota dan juga Bupati. Termasuk lembaga riset Muda Bicara ID yang ikut menunjukkan hasil surveinya. Lembaga yang diinisiasi oleh kelompok muda ini mengungkap preferensi masyarakat Kota Jogja dalam pemilihan Wali Kota Jogja 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini