Baku Hantam di Manggarai, Syukur Tak Ada Fasilitas Umum yang Dirusak

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA - Tawuran alias baku hantam di Manggarai, Jakarta Selatan yang kerap terjadi benar-benar meresahkan. Baru saja, tawuran terjadi lagi pada Selasa 29 Oktober 2019 malam, yang membuat macet jalanan, dan aktivitas KRL terpaksa berhenti beberapa saat.

Meski begitu, Camat Tebet, Dyan Airlangga berkata, setelah dicek ke lapangan, tak ada fasilitas umum yang dirusak oleh warga yang bertikai. Baik fasilitas halte busway maupun kereta aman-aman saja.

“Tidak ada fasilitas yang rusak, semua aman, baik itu halte maupun kereta api, ataupun fasilitas umum lainnya,” kata Dyan di Jakarta.

Seperti diketahui, tawuran mulai terjadi sekitar pukul 18.30 WIB, usai Salat Magrib berlangsung. Dua kelompok pemuda dari Menteng dan Manggarai terlihat saling serang, hanya karena masalah sepele di media sosial.

Massa tawuran berhasil dipukul mundur setelah aparat keamanan menembakkan gas air mata ke arah massa sekitar pukul 20.00 WIB.

Dalam peristiwa ini tidak ada massa tawuran yang diamankan oleh aparat. Massa dibubarkan dengan SOP petugas, yakni menggunakan gas air mata.

Berita Terbaru

Peran Sentral Santri Perangi Judol di Era Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - Kalangan santri dianggap menjadi salah satu elemen bangsa yang mampu terlibat aktif dalam pemberantasan Judi Online yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini