Awas, Varian Baru SARS-Cov-2 Akan Gantikan Virus Lama

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Varian baru Virus SARS-CoV-2 dengan kode B.1.1.7 diprediksi ilmuwan akan menggantikan varian lama dengan kode D614G.

Pada 8 Maret 2021, varian B.1.1.7 itu sudah berada di 19,2 persen dunia dan ada kemungkinan terus meluas karena penularannya lebih cepat 50 persen dari varian lama.

Dalam pesan yang diterima Mata Indonesia News, Rabu 10 Maret 2021, ahli bioteknologi Dr. Riza Arief Putranto mengingatkan kita harus terus berdisiplin menegakkan protokol kesehatan.

“Tetap semangat untuk terapkan 5M!” ujar Riza.

Menurutnya, 5M adalah memakai masker, menjaga jarak, menyuci tangan, menjauhi kerumunan, mengurangi keluar rumah.

Protokol kesehatan itu adalah kewajiban setiap individu masyarakat jika ingin benar-benar mengakhiri pandemi ini.

Sedangkan kewajiban pemerintah, terutama Kementerian Kesehatan adalah menegakkan 3T, testing, tracing (lacak) dan treatment (isolasi/mengobati).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini