Anggota DPR Hillary Lasut Bantah Ditangkap Polisi Gegara Narkoba

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Anggota Komisi I DPR RI, Hillary Brigitta Lasut membantah ditangkap polisi karena narkoba, Jumat 8 April 2022 dini hari WIB.

Hillary dikabarkan diamankan Polresta Jakarta Barat terkait narkoba. Dia langsung memberikan bantahan via video yang diunggah ke Instagram.

“Selamat pagi rakyat Indonesia, itu bukan saya (yang ditangkap polisi), sekali lagi itu bukan saya. Tolong dicari dulu dan klarifikasi itu anggota DPR berinisial HL siapa,” ujarnya.

Politikus NasDdem itu mengaku, saat berita viral penangkapannya karena narkoba, dirinya sedang berada di rumah bersama neneknya.

“Jadi, saya dalam keadaan bahagia dan sehat di dalam rumah. Saya tidak diperiksa oleh polisi,” ungkapnya.

“Saya belum mandi, baru bangun. Jadi, saya saat ini di Jakarta dengan tubuh yang sehat, baru bangun, bahagia, dan tidak sedang diperiksa di kepolisian,” katanya.

Sambil berseloroh, Hillary mengatakan, jika mengonsumsi narkoba, pasti badannya kurus.

“Saya orang Manado, kalau pakai narkoba badan saya sudah langsing dari dulu,” ucapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Serentak Diharapkan Jadi Pendorong Inovasi dalam Pemerintahan

Jakarta - Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 27 November 2024, diharapkan dapat mendorong inovasi serta memperkuat sinkronisasi...
- Advertisement -

Baca berita yang ini