Alasan Ini yang menjadikan Ratusan CPNS Mengundurkan Diri

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Sebanyak 105 CPNS mengundurkan diri setelah dinyatakan lulus tes seleksi penerimaan tahun 2021. Hal itu berdasarkan data dari Badan Kepegawaian Negara (BKN)

BKN mencatat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sebagai instansi dengan jumlah CPNS yang mengundurkan diri paling banyak mencapai 11 orang.

Kepala Biro Hukum, Hubungan Masyarakat, dan Kerja Sama BKN Satya Pratama menyebut bahwa ada beberapa alasan CPNS tersebut mengundurkan diri setelah dinyatakan lulus. Salah satunya yaitu gaji dan tunjangan yang tidak sesuai ekspektasi.

“Alasannya bermacam macam, ada yang gaji dan tunjangan tidak sesuai ekspektasi, lokasi kerja atau penempatan kerja yang tidak sesuai diinginkan,” kata Satya mengutip Merdeka.com.

Satya mengatakan, kekosongan posisi akibat CPNS mengundurkan diri tersebut selanjutnya akan diisi dalam perekrutan selanjutnya.

Namun, tak menutup kemungkinan kekosongan posisi ini akan diisi oleh pegawai PPPK, tergantung kebutuhan instansi.

“Kekosongan harus diisi saat penerimaan tahun berikutnya. Memang bisa saja diganti PPPK, tapi tergantung instansi,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Webinar Inspiratif Universitas Alma Ata: Peluang dan Tantangan Karir di Dunia UI/UX di Era Digital

Mata Indonesia, Yogyakarta - Menghadapi era digital, Universitas Alma Ata berkomitmen mendorong mahasiswanya untuk membangun karir di dunia UI/UX dengan menggelar webinar bertajuk “Membangun Karir di Dunia Desain UI/UX: Peluang dan Tantangan di Era Digital” pada Sabtu (21/12/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini