Mengenang Kunjungan Ratu Elizabeth II di Berbagai Negara

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Ratu Elizabeth II adalah pemimpin Inggris dengan masa jabatan terlama, yaitu 70 tahun. Selama menjabat tersebut, ratu Elizabeth II kerap melakukan kunjungan kenegaraan ke berbagai negara. Beberapa diantaranya ialah Australia, Indonesia, India, Korea Selatan, dan Malaysia.

Ratu Elizabeth II berkunjung ke Indonesia pada tahun 1974, bersama dengan pangeran Philip. Mereka mendapat sambutan dari Gubernur DKI Jakarta masa itu, Ali Sadikin. Setelah itu kedua pasangan ini dijamu oleh presiden Soeharto dan ibu Tien Soeharto. Kunjungannya itu bertujuan untuk memperbaiki hubungan Indonesia dan Inggris akibat memburuknya hubungan kedua negara ini pada tahun 1960-an.

Sementara kunjungan di India pada tahun 1997 merupakan kunjungan yang ke tiga kali. Di India, ratu Elizabeth II berkunjung ke candi Amritsa di Punjab. Pada perjalanan itu, ratu turut meminta maaf atas pembantaian Jallianwala Bagh yang terjadi pada 1919.

Lalu pada tahun 1989, ratu Elizabeth II bersama dengan suami dan para delegasinya melakukan kunjungan kedua ke Malaysia. Dengan tujuan untuk membuka pertemuan kepala pemerintahan persemakmuran dan menghadiri jamuan makan kenegaraan di istana Iskandariah.

Korea Selatan juga menjadi salah satu negara yang dikunjungi ratu Elizabeth II pada tahun 1999. Pada kunjungan tersebut, ratu mengunjungi perusahaan-perusahaan yang memiliki hubungan dengan Inggris. Bertujuan untuk meningkatkan hubungan bisnis antara Korea Selatan dan Inggris.

Ratu Elizabeth II juga melakukan kunjungan ke Australia pada tahun 2000.  Ratu melakukan inspeksi pada stadion Australias di Homebush Bay. Lalu, ratu juga melakukan kunjungan ke rumah sakit Anak Sydney di Randwick. (Zerena Rahayu)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Elemen Masyarakat Terima dan Hormati Hasil Pilkada 2024

Jakarta – Kepala Biro Humas dan Protokol MK, Pan Mohammad Faiz, menjelaskan bahwa langkah antisipasi telah diambil untuk mencegah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini