Kampanye Modal Gadai Motor, Petugas Cleaning Service Ini Lolos Jadi Anggota DPRD

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Antonius Yogo Prabowo, pria yang berprofesi sebagai petugas cleaning service ini baru saja mendapat kabar bahwa dirinya bakal duduk di kursi DPRDP Surakarta untuk periode 2019-2024.

Berdasarkan hasil hitung suara internal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) bakal menempatkan satu wakilnya di legislatif.

Pria 42 tahun asal Mojosongo, Banjarsari itu pada 17 April lalu berhasil mendulang suara yang cukup dijadikan “tiket” menuju gedung dewan di Karangasem.

“Saya sendiri kaget. Karena saya ini bukan siapa-siapa dan tidak punya modal besar seperti caleg lainnya. Orang-orang itu tahu kalau saya adalah caleg kere. Saya nyaleg hanya modal gadai motor. Sekarang motor saya masih digadai. Bisa dicek,” kata Yogo, dikutip Rabu, 1 Mei 2019.

Diungkapkannya, hasil gadai motor hanya cukup untuk membuat spanduk dan papan sosialisasi berukuran kecil. Sisanya untuk operasional selama masa kampanye.

Cara kampanye Yogo pun terbilang tak biasa. Dia tidak menggelar mimbar bebas sebagaimana caleg lain, tidak pula mengundang warga untuk datang dan diberi bingkisan. Melainkan bergabung di kegiatan anak-anak muda yang dia sendiri juga menjalani selama ini.

“Saya punya hobi bercocok tanam secara hidroponik. Saya sejak lama ikut komunitas. Ya sudah di situ saya sampaikan. Kalau di luar komunitas, saya juga lebih sering sosialisasi hidroponik, membawakan bibit tanaman dan lain-lain,” ujarnya.

Yogo juga mengaku masuk ke komunitas game online, pecinta alam hingga karang taruna.

Berita Terbaru

Peran Sentral Santri Perangi Judol di Era Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - Kalangan santri dianggap menjadi salah satu elemen bangsa yang mampu terlibat aktif dalam pemberantasan Judi Online yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini