Sabtu Sore Maluku Utara Diguncang Gempa Dangkal dengan Kekuatan 5,1

Baca Juga

MATA INDONESIA, MALUKU UTARA – Sabtu, 8 Januari 2022, sore, Maluku Utara diguncang gempa dengan magnitudo 5,1 yang dirasakan masyarakat di sejumlah wilayah sekitar.

Menurut catatan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pusat gempa berada di kedalaman 10 km dan berjarak 8 km barat laut dari Kabupaten Halmahera Utara sekitar pukul 16.53 WIB.

Guncangan yang berkategori gempa dangkal tersebut dirasakan di beberapa daerah seperti Tobelo, Ternate, Weda, dan Jailolo dengan intensitas III MMI.

Sementara di Daruba dan Tidore guncangan yang dirasakan masyarakat setempat dengan skala intensitas II MMI.

BMKG tidak mengeluarkan peringatan tsunami akibat gempa tersebut.

Masyarakat diimbau tetap tenang, dan tidak terpengaruh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Selain itu, warga juga diminta menghindari bangunan yang retak atau rusak akibat gempa.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Mengapresiasi Kesuksesan Pilkada Serentak 2024 Hasil Kerja Sama Semua Pihak

JAKARTA - Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Indonesia mencatatkan kesuksesan besar, ditandai oleh penyelenggaraan yang tertib dan keamanan yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini