Pantau Mudik Gratis, Ganjar Pranowo Bareng Warganya Pulang ke Semarang Naik Kereta Ekonomi

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Dua hari di Jakarta, Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo memantau jalannya mudik gratis warganya dari Kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Setelah itu, Ganjar dan istri pulang ke Semarang menggunakan kereta ekonomi juga untuk memantau perjalanan mudik gratis.

“Pulang ke Semarang naik kereta api sekalian menyapa para pemudik. Sebagian dari mereka juga peserta mudik gratis yang difasilitasi Pemprov Jateng,” ujar Ganjar dalam pernyataan tertulisnya, Jumat 29 April 2022.

Ada sekitar 5.748 pemudik tujuan Jateng yang diberangkatkan dari Kompleks TMII Jakarta dengan 126 bus.

Program mudik gratis itu menurut Ganjar diselenggarakan secara gotong royong antara pemerintah kabupaten/kota, Bank Jateng serta sejumlah perusahaan swasta.

Seperti biasa Ganjar tampak menikmati bercengkerama dengan warganya saat di TMII maupun dalam kereta.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Presiden Jokowi Sampaikan Dukacita atas Wafatnya Presiden Iran Ebrahim Raisi

Mata Indonesia - Presiden Joko Widodo menyampaikan dukacita yang mendalam atas wafatnya Presiden Iran Ebrahim Raisi yang meninggal dunia akibat kecelakaan helikopter pada hari Minggu (19/05) lalu. Hal tersebut disampaikan Presiden Jokowi dalam keterangannya di hadapan awak media di Kabupaten Agam, Provinsi Sumatra Barat, Selasa, 21 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini