Kejar Target Kunjungan Wisatawan di Libur Panjang, Pemkab Gunungkidul Optimistis PAD Capai Setengah Miliar

Baca Juga

Mata Indonesia, Gunung Kidul – Dinas Pariwisata Gunungkidul mengejar jumlah kunjungan wisata selama libur long weekend sebanyak 54.438 orang, mulai dari 1-4 Juni 2023.

Harapannya, peningkatan kunjungan ini akan memberikan kontribusi sebesar setengah miliar sekitar Rp407-500 juta pada Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Pada kesempatan ini, kami telah melakukan koordinasi antar sektor untuk menyambut libur Hari Pancasila dan perayaan waisak,” ungkap Plt Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul, Hary Sukmono, Rabu 31 Mei 2023.

Dia menjelaskan bahwa peningkatan ini membutuhkan bantuan keamanan. Berdasarkan hasil rapat koordinasi lintas sektor, sebanyak 75 orang personel akan diturunkan.

“Jumlah ini mencakup personel dari TNI-Polri dan petugas dari Pemerintah Kabupaten Gunungkidul,” tambahnya.

Menurut Hary, jumlah personel yang diturunkan masih dapat bertambah karena ada personel Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah 1 dan 2 yang ditugaskan untuk pengawasan di kawasan pantai.

“Kami terus melakukan upaya koordinasi dan berharap semuanya berjalan dengan aman dan lancar,” lanjutnya.

Ketika ditanya tentang prediksi di kawasan pesisir selatan, Hary mengakui bahwa akan berkoordinasi dengan petugas SAR yang berjaga.

“Ini menjadi perhatian bersama. Namun, harapannya tidak akan ada masalah sampai jatuh korban jiwa,” ungkapnya.

Menurutnya, akses ke tempat wisata, terutama di kawasan pantai, tidak menjadi masalah. Keberadaan Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) dianggap mampu mengurangi kepadatan kendaraan milik pengunjung.

Hal ini terbukti saat libur Lebaran pada akhir Mei lalu, dimana berjalan dengan lancar dan tidak ada kemacetan. Bahkan JJLS sangat membantu wisatawan dalam menuju atau pulang dari destinasi wisata pantai.

Hary juga optimis bahwa target kunjungan selama libur kali ini dapat tercapai.

“Tren pariwisata terus membaik selepas pandemi, dan kami yakin target kunjungan akan terpenuhi,” ujar dia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kondusifitas Kamtibmas Pilkada Papua 2024 Terjamin, Aparat Keamanan Mantapkan Kesiapan

PAPUA — Kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Papua 2024 terjamin, seluruh jajaran...
- Advertisement -

Baca berita yang ini