Kawal Indonesia bersama Kemenkominfo RI Gelar Webinar Literasi Digital Bagi Masyarakat.

Baca Juga

Mata Indonesia, Yogyakarta – Kawal Indonesia, bekerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemenkominfo) Republik Indonesia gelar Webinar Nasional, bertajuk ” Literasi Digital bagi Umat Tuhan”, by Zoom , Senin (12/2/2024).

Nara sumber : Rizki Amalia ,Koordinator literasi digital untuk masyarakat- Kemenkominfo RI., Ps.Sarlin Mataheru, M.Th, Ketua Umum Kawal Indonesia., moderator ,Dr.Haryadi Baskoro,Wakil Forhanas.

Ps.Sarlin Mataheru,M.Th, kepada media disekretariat Kawal Indonesia, seusai Webinar Nasional Leterasi media bagi umat Tuhan, mengatakan Tujuan dari kegiatan ini adalah mencerdaskan kehidupan bangsa, serta mengerti terhadap isu-isu global, sehingga masyarakat dapat menangkal berita-berta hoax, dan bermedia secara bijak.

Kegiatan ini di ikuti 300 orang lebih, dari berbagai kalangan diantaranya Sekolah Tinggi Teologia dan Sekolah Tinggi Alkitab, juga diikuti oleh para Pendeta, Pimpinan Lembaga Kristen dan Komunitas dari berbagai Daerah diseluruh Indonesia.

Kedepannya , kami akan melakukan pertemuan tatap muka (on site) diberbagai daerah, bekerjasama dengan Kemenkominfo Republik Indonesia untuk menjangkau masyarakat di daerah-daerah, sehingga masyarakat menyadari dan mengakses informasi secara bijak, serta mengerti tentang hak dan kewajiban dalam menggunakan media dan menghindari ujaran kebencian dan berganti dengan ujaran kasih kepada sesama, tutur Ps.Sarlin Mataheru.

Sementara itu, Dr.Haryadi Baskoro, mengatakan bahwa Kawal Indonesia telah berkolaborasi dengan Komenkominfo RI sejak tahun 2021 silam, dimana Tim Kawal Indonesia beraudiensi dan menjalin kemitraan strategis dengan Kemenkominfo RI untuk ikut menggerakkan program literasi digital di kalangan masyarakat Kristen di Seluruh Indonesia.

Dan sebagai tindak lanjut dari kesepakatan kerjasama tersebut, Kawal Indonesia bersama Kemenkominfo RI telah sukses menggelar kegiatan literasi digital di Kota Yogyakarta dan Kulonprogo dengan dihadiri kurang lebih 300 orang disetiap kegiatannya.

Selanjutnya, Kawal Indonesia akan melanjutkan program literasi digital bersama Kemenkominfo RI yang akan dilaksanakan setelah Pemilu 2024 , di beberapa Kota atau Daerah, dan yang sudah menyatakan siap adalah Papua Barat dan Daerah Sumatera dan Kalimantan, pungkasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini