Yeay! Chanyeol EXO Resmi Selesai dari Tugas Wajib Militernya

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Chanyeol EXO telah menyelesaikan wajib militernya pada 28 September 2022. Kini ia menjadi member EXO kelima yang berhasil menyelesaikan wajib militer (wamil)nya.

Melansir dari Allkpop, Chanyeol telah mendaftar wamilnya sebagai tentara tugas aktif pada Maret 2021.

Ia telah melakukan sebagian besar tugas wajibnya sebagai aktor utama untuk musikal tentara ‘Blue Helmet: A Song of Meissa’. Ditemani dengan bintang lainnya seperti, Jang Ki Yong, Hyojin ONF, dan banyak lagi.

Sementara itu, member lainnya, Baekhyun, kini tengah wamil sebagai pekerja layanan publik. Ia dijadwalkan akan selesai wamil pada Februari 2023.

Member EXO lainnya, Chen, juga baru selesai wamil pada tahun ini. Chen dilaporkan telah selesai wamil pada 25 April 2022.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Jamin Stabilitas Stok Pangan Aman Selama Nataru

Jakarta – Pemerintah Presiden Prabowo memastikan ketersediaan dan stabilitas harga pangan pokok selama perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru...
- Advertisement -

Baca berita yang ini