Viral! Wanita Ini Bagikan Cara Bikin Bulu Bulu Mata Palsu dari Bulu Kaki, Bagus?

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Bagi sebagian orang yang suka dandan, pastinya kurang lengkap tanpa menggunakan bulu mata palsu. Aneka macam bulu mata palsu pun dapat ditemukan dengan mudah di pasaran.

Baru-baru ini seorang pengguna TikTok dengan nama akun @lizlele viral karena bulu mata palsunya dibuat dari bulu kakinya sendiri. Di video yang dibagikan, ia memamerkan cara membuat bulu unik itu.

“Jadi eksperimen hari ini adalah, bisakah aku memakai bulu kaki untuk membuat bulu mata palsu? Dan jawabannya adalah iya,” ungkap Liz Lele.

Melansir Allure, Liz mengatakan bahwa dia memilih mandi dan merendam kaki lebih dulu. Kemudian, Liz mencabut sekitar 150 bulu kaki.

Bulu kaki itu diletakkan di atas selembar tisu. Kemudian, wanita ini menggunakan lem bulu mata untuk menempelkan bulu kaki satu persatu di kelopak matanya dengan menggunakan pinset.

“Tidakkah ini terlihat seperti bulu mata? Ini baru setengah jalan. Ini sudah terlihat bagus,” tambah Liz dalam videonya.

Proses membuat bulu mata palsu dari bulu kaki tersebut tentu terdengar menyakitkan. Namun, Liz Lele mengatakan bahwa mencabut bulu kaki bukanlah satu-satunya cara.

Sebaliknya, orang lain bisa mencobanya setelah mencukur bulu kaki. Liz sendiri memilih mencabutnya karena punya bulu kaki pendek.

@lizlele

I’m so impressed #leg #legs #eyelash #lashes #lash #beauty #makeup #hack #lifehack #diy #tutorial #fyp #viral #eyelashes #lashextensions #longlashes

♬ Blue Blood – Heinz Kiessling & Various Artists

Tidak hanya dari bulu kakinya sendiri, di video selanjutnya Liz juga pernah mencoba menggunakan bulu kaki pacarnya. Tidak terlihat sama, bulu kaki si pacar malah membuat bulu matanya seperti kaki laba-laba.

@lizlele

Yup #leghairlashes #lashes #lash #eyelash #eyelashes #falsies #hair #fakelashes #beauty #lifehack #hack #diy #tutorial #leghair #fyp #viral #parati

♬ original sound – Liz Lele

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Optimisme Pemerintahan Prabowo Subianto Mampu Wujudkan Swasembada Pangan Dalam Kurun 2 Tahun

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto, menyampaikan keyakinannya bahwa pemerintahannya akan berhasil mewujudkan swasembada pangan dalam dua tahun mendatang, tepatnya...
- Advertisement -

Baca berita yang ini