Sultan Banget! Nagita Slavina Diberi Kado Mesin ATM saat Ulang Tahun, Netizen Ngiler

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sultan Andara, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja merayakan ulang tahun mereka pada 17 Februari 2022. Sayang, keduanya tak bisa merayakan bersama lantaran Raffi tengah ada pekerjaan di luar kota.

Meski begitu, absennya Raffi dalam perayaan ulang tahunnya dan Gigi tak lantas  membuatnya lupa memberi kado untuk sang istri. Dilihat dari akun IG, @pembasmi.kehaluan.reall, terlihat Gigi mendapat kado tak biasa, yakni mesin ATM.

Magita Slavina dapat hadiah ulang tahun mesin ATM (instagram)

“Sultan ketika ulang tahun diberi mesin ATM gaes,” tulis akun itu.

Dan benar saja, nampak sebuah mesin ATM diantar langsung ke kediaman Raffi-Gigi. Mesin yang dibungkus kain itu diletakan di kantor mereka dan jadi pusat perhatian karyawan.

Tak lama, Gigi pun mengambil sejumlah uang dari mesin itu. Aksinya sontak bikin para karyawan takjub dan berharap ibu dua anak itu membagi-bagikan uangnya.

Alhasil, momen Gigi dapat kado mesin ATM pun biki geger warganet. Mereka tak menyangka Nagita Slavina bisa mendapat hadiah mesin ATM.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemimpin Terpilih Pilkada 2024 Diharapkan Menyatukan Aspirasi Semua Pihak

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengatakan bahwa pemimpin daerah yang terpilih dalam Pilkada Serentak 2024 harus mampu menyatukan seluruh...
- Advertisement -

Baca berita yang ini