Spoiler Alert! Park Eun Bin dan Kang Tae Oh Saling Galau Setelah Putus di Episode 15 ‘Extraordinary Attorney Woo’

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Woo Young Woo (diperankan oleh Park Eun Bin) dan Lee Joon Ho (diperankan oleh Kang Tae Oh) tampaknya alami masa-masa sulit usai putus. Di episode sebelumnya, mereka mengalami kendala dalam menjalin hubungan dan berakhir putus.

Sebelumnya mereka dan anggota tim Hanbada lainnya pergi ke Jeju untuk perjalanan bisnis. Setiap orang mengalami perubahan emosional selama di sana.

Young Woo menghadapi kenyataan yang memilukan setelah bertemu dengan kakak perempuan Lee Joon Ho. Karena terlalu memikirkan perkataan dari kakak Lee Joon Ho, ia pun memutuskan untuk berpisah dengan Joon Ho.

Sebab, dia berpikir tak akan pernah bisa membuat Lee Joon Ho bahagia dengan kondisinya yang seperti itu. Lee Joon Ho yang dicampakkan oleh Young Woo pun kebingungan dengan keadaan dan putus asa.

Tapi dia jadi frustasi saat dia tiba-tiba menyebutkan kasus hukum yang tengah berlangsung mengenai biaya masuk warisan budaya.

Melansir dari Soompi, episode kelima belas nanti akan menampilkan kehidupan sehari-hari mereka pasca putus. Mereka berdua sudah terbiasa menghabiskan waktu makan siang bersama dan berbicara soal ikan paus, tapi kini situasi itu tak ada lagi.

Woo Young Woo makan sendirian di kantornya dan Lee Joon Ho memilih untuk makan siang dengan rekan-rekannya.

Tapi nantinya akan ada momen di mana Lee Joon Ho berhadapan secara empat mata dengan Young Woo. Ia akan menanyakan alasan Young Woo yang memutuskannya secara sepihak.

Joon Ho akan meminta penjelasan darinya dan akan dijawab jujur olehnya. Kemungkinan ‘pasangan paus’ ini akan kembali bersama ke depannya.

Sementara itu, episode 15 dari drama ‘Extraordinary Attorney Woo’ ini akan tayang pada 17 Agustus 2022 pukul 19.00 WIB. Dramanya bisa kalian saksikan melalui layanan streaming Netflix.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sleman Siap Jadi Destinasi Favorit Libur Nataru, Target Kunjungan Naik Signifikan

Mata Indonesia, Sleman - Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Sleman menetapkan target kunjungan wisatawan mencapai 300-500 ribu selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Untuk mendukung pencapaian tersebut, puluhan acara telah dipersiapkan.
- Advertisement -

Baca berita yang ini