Selena Gomez Nangis Gegara Grammy Awards 2022, Ini Alasannya!

Baca Juga

MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Selena Gomez mengaku menangis akhir-akhir ini. Bukan karena pacar, tapi karena ia masuk nominasi Grammy Awards.

Gimana gak nangis, dia masuk nominasi dalam kategori ‘Best Latin Pop Album’. Nominasi ini untuk album bahasa Spanyolnya yang berjudul ‘Revelación.

Hal ini menunjukkan bahwa tahun 2022 ini Selena masuk dalam nominasi Grammy Awards untuk pertama kalinya. Berkat albumnya ini, Selena mengaku menangis bahagia setelah mendengar berita ini.

“Aku benar-benar menangis seperti bayi. Aku sangat bersemangat,” ujarnya pada saat sedang wawancara di ET, Los Angeles.

Kabarnya lagu-lagu dalam album ini ditulis sendiri oleh Selena lho. Melalui nominasi kategori ini, mantan Justin Bieber ini akan bersaing dengan penyanyi Latin lainnya seperti, Camilo, Pablo Alborán, Alex Cuba, dan masih banyak lagi.

Sebelumnya Selena sempat kecewa karena merasa gak pernah diapresiasi dengan baik mengenai karya-karyanya sebagai penyanyi. Bahkan ia pernah berkata akan mengajukan pensiun. Tentu ini akan menjadi angin segar untuk pelantun ‘Come and Get It’ tersebut.

Sementara itu, seremoni Grammy Awards 2022 akan berlangsung pada 31 Januari 2022 waktu setempat atau 1 Februari 2022 pagi waktu Indonesia. Perhelatannya berlokasikan di Staples Center, Los Angeles.

Kalian bisa lihat deretan nominasi lengkapnya di sini!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sambut Pilkada 2024, PDIP Kulon Progo Jaring Empat Nama Kadernya Maju Bacalon Bupati

Mata Indonesia, Kulon Progo - Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kabupaten Kulon Progo sedang melakukan penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Ketua DPC PDI Perjuangan Kulon Progo, Fajar Gegana, menyatakan bahwa penjaringan ini dilakukan melalui rapat kerja cabang yang diadakan serentak di 12 pengurus anak cabang (PAC). Salah satu agenda utama adalah penjaringan dari tingkat bawah untuk bakal calon bupati dan wakil bupati.
- Advertisement -

Baca berita yang ini