Punya Anak Pintar, Ibunda Maudy Ayunda Ngaku Mati Gaya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Prestasi Maudy Ayunda seolah tak habis-habis dibicarakan publik. Usai lulus S2 dari Stanford University, penyanyi sekaligus aktris tanah air ini semakin menarik simpati warganet.

Beragam hal pun membuat netizen penasaran dengan sosok Maudy yang begitu pintar. Termasuk kepo dengan cara mendidik orang tua Maudy sehingga anaknya bisa menjadi lulusan yang membanggakan.

Mengetahui hal itu, Mauren Jasmedi, ibunda Maudy pun angkat bicara. Dire-post oleh akun IG @folkative, ibu dua anak ini mengatakan dirinya tak pernah memaksa anaknya untuk belajar dengan giat agar berprestasi di sekolah.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by FOLKATIVE™ (@folkative)

“Memiliki anak-anak yang rajin belajar dna snagat serius di bidang akademik awalnya bikin saya protes ‘waduh kalian jangan pinter-pinter ah, nanti jadi anak yang gak asik’,” tulis wanita yang disapa Muren ini di postingan Instagramnya.

Tak sampai di situ, Muren juga menyampaikan dirinya tak lantas bangga ketika mengetahui memiliki anak-anak yang berprestasi. Malah ia merasa mati gaya dan takut tertuduh sebagai orang tua yang ambisius memiliki anak-anak pintar.

“Bukan merasa bangga, saya justru merasa mati gaya. Apalagi, pernah ada saat saya harus naik panggung berkali-kali ketika anak-anak mendapatkan 13 awards di hari yang sama. Muka rasanya sudah merah padam tertuduh sebagai orangtua ambis of the year, padahal saya gak pernah memaksa anak-anak saya untuk belajar,” tulis Muren.

Muren pun menganggap, hal tersebut hanyalah keberuntungan untuk dirinya dan keluarga. Ia pun mengaku siap jika mendapat tuduhan-tuduhan mengenai mendidik anak hingga begitu pintar dan bersekolah di kampus terbaik dunia.

“Dan kali ini, menyadari betapa mujurnya kami, rela lah kami mendapat tuduhan apapun,” tulisnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Elemen Masyarakat Terima dan Hormati Hasil Pilkada 2024

Jakarta – Kepala Biro Humas dan Protokol MK, Pan Mohammad Faiz, menjelaskan bahwa langkah antisipasi telah diambil untuk mencegah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini