MATA INDONESIA, PARIS – Festival Film Cannes akan digelar pada 17 Mei di French Riviera. Untuk tahun ini, pengisi acara dan tamu nggak perlu tes Covid-19 dan memakai masker seperti tahun lalu.
Sekretaris Jeenderal Cannes, François Desrousseaux mengatakan, pihaknya telah menyusun protokol dengan penyelenggara festival, produser, dan otoritas regional Cannes selama dua tahun terakhir.
Satu perubahan besar dibandingkan dengan penyelenggaraan tahun lalu adalah semua peserta diwajibkan untuk menunjukkan bukti vaksinasi, kekebalan atau hasil tes, telah dihapus sejak 14 Maret.
“Karena kartu kesehatan tidak lagi berlaku di Prancis, para tamu tidak perlu menunjukkan bukti pengujian atau vaksinasi untuk memasuki Palais,” katanya, dikutip dari Variety, Kamis 5 Mei 2022.
Sebagian besar peserta kemungkinan sudah divaksinasi, karena Prancis telah mempersulit pelancong yang tidak divaksinasi untuk memasuki negara itu. Saat ini, sekitar 95 persen dari populasi orang dewasa di Prancis sudah menerima dua dosis vaksin.
“Kami berada dalam situasi yang sangat berbeda dari tahun lalu karena kurva infeksi Covid-19 turun, bukannya naik,” ujarnya.
Per 29 April, kasus Cvoid-19 di Prancis telah turun 30 persen, tanda bahwa tingkat infeksi melambat. Meskipun Cannes tidak menyediakan lab pengujian Covid-19 seluas 300 meter persegi lagi, para tamu bisa melakukan tes PCR di lab yang terletak di kota Cannes, lima menit berjalan kaki dari Palais. Warga negara non-Prancis akan dikenakan biaya 45 Dolar AS.
Selain itu, tamu yang hadir tak diwajibkan memakai masker di dalam ruangan. Meski demikian, mereka direkomendasikan tetap memakai masker. Para staf Festival Film Cannes tetap akan memakai masker.