MATA INDONESIA, JAKARTA – Tak ada habisnya membahas polemik tentang masker di masa pandemi ini. Perannya sebagai pelindung wajah untuk mencegah paparan virus Covid-19 yang menular dari droplet terus dikulik keefektifannya.
Pembahasannya pun semakin panjang, mulai dari jenis, hingga mitos-mitos yang masih dipertanyakan. Salah satunya mengenai kadar oksigen yang bisa turun akibat penggunaan masker.
Banyak orang berpikir memakai masker akan membuat mereka sulit bernapas atau menurunkan kadar oksigen. Faktanya, laporan dari American Lung Association membantah hal tersebut.
Menurut laporan tersebut, masker telah didesain agar pemakainya bisa bernapas sehingga tidak akan terjadi penurunan kadar oksigen pada tubuh. Meski demikian, penggunaan masker N95 dalam waktu lama pada pasien gangguan paru-paru memang terbukti dapat menyebabkan penumpukan kadar oksigen dalam tubuh.
Dengan begitu, mereka yang memiliki masalah paru-paru disarankan berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter mengenal polemik ini.
Menurut profesor biologi dari Texas Unversity, Benjamin Neuman, kondisi lingkungan yang lembab memang bisa membuat kita sulit bernapas saat memakai masker. Namun, hal ini tidak akan membuat kadar oksigen tubuh menurun.
“Tubuh cukup pandai menyesuaikan diri untuk menjaga tingkat oksigen yang dibutuhkan,” kata Neuman.
Tak sampai di situ, mitos perihal polemik masker ini semakin dibuktikan oleh seorang dokter di Irlandia, dr. Matiu O Tuathail yang merilis sebuah video di akun Twitternya. Ia menunjukkan bahwa memakai masker wajah enam sekaligus, tidak mengurangi kadar oksigen manusia.
Getting asked
“Does wearing a face mask lower your oxygen levels” repeatedly by patients today!
Based on what they are reading on social media
*Face coverings / masks don’t reduce your oxygen levels!*
I managed to get six face masks on + it had no effect on my oxygen levels! pic.twitter.com/qNKYa8pejx
— Maitiu O Tuathail (@DrZeroCraic) July 14, 2020
dr. Maitiu sempat ditanya apakah memakai masker wajah menurunkan kadar oksigen?
“Saya juga memakai 6 masker wajah. Hal itu tidak berpengaruh pada kadar oksigen saya,” ucapnya.
Hingga saat ini belum ada para ahli atau bukti ilmiah yang mengatakan bahwa memakai masker bisa melemahkan sistem kekebalan tubuh dan menurunkan kadar oksigen. Bagian terpentingnya adalah tetap gunakan masker dengan baik dan benar saat keluar rumah dan terapkan protokol kesehatan untuk memutus mata rantai virus Covid-19.