MATA INDONESIA, JAKARTA – Penabuh drum Superman is Dead, I Gede Ari Astina alias Jerinx mengejutkan jagat maya. Jerinx disebut-sebut menyerah dengan pergulatannya soal Covid-19.
Hal ini terlihat dari unggahan dari sebuah akun Instagram, @tru_jrx. Dalam akun itu, sang pemilik yang diduga Jerinx menuliskan dirinya sudah berdamai dengan Covid-19 dan percaya bahwa virus itu ada.
Dis! Akhirnya jrx tobat gais… pic.twitter.com/ooEMbT9Qkp
— AREA JULID (@AREAJULID) August 15, 2021
“Saya pertegas sekali lagi, saya percaya CV19 itu ada. Ibu mertua saya kena, rekan kerja saya kena, teman-teman juga banyak yang kena,” tulisnya.
Dari postingan itu, pemilik akun yang diduga Jerinx ini menuliskan dirinya sudah menarik kata-katanya soal polemik Covid-19 sejak bulan Juli lalu.
“Per 4 Juli 2021 lalu saya sudah resmi menarik diri dari polemik Covid-19,” ungkap akun itu.
Sontak, pernyataan itu pun membuat geger netizen. Meski demikian, belum diketahui apakah pemilik akun itu benar-benar Jerinx, mengingat sang istri, Nora Alexandra sempat menyampaikan suaminya sedang tak memegang sosial media.
“Ini beneran akun si jrx? karena istrinya kemarin itu pernah bilang jrx sementara ga pakai instagram,” kata akun cheriogvrl.
“Akhirnya percaya juga setelah orang terdekat nya ada yg kena,” komentar akun yaelahpis.