MATA INDONESIA, JAKARTA – Usai sang mantan istri, mertua Doni Salmanan ikut buka suara terkait kasus yang menimpa anaknya. Ibunda Dinan Fajrina itu terang-terangan tetap memberi semangat pada Doni.
Video ungkapan ibunda Dinan itu beredar di sosial media. Nampak wanita itu tetap memberi dukungan pada Doni dan memasrahkan masalah ini pada yang Maha Kuasa.
“Kita harus mengimani takdir, rencana Allah, ngasih dukungan yang utama,” ucapnya.
Ibunda Dinan pun menegaskan dirinya tidak pernah menyalahkan Doni atas apa yang sudah terjadi.
“Nggak pernah sekali pun kita nyalahin (Doni),” kata ibu Dinan.
Ungkapan mertua Doni Salmanan ini menuai beragam reaksi warganet. Tak sedikit dari mereka berpikir sang ibunda bisa menerima Doni hanya karena harta kekayaannya.
Sebelumnya, dukungan untuk Doni Salmanan juga diberi oleh sang istri di sosial medianya. Dinan seolah tak berhenti mengunggah ucapan doa agar diberi kekuatan untuk menghadapi masalah rumah tangganya.