Inilah 10 Drama Korea yang akan Tayang pada Juni 2022

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Tiga tahun terakhir kepopuleran drama Korea semakin memuncak di Indonesia. Penggemar drama Korea akan disambut oleh banyak tontonan baru di bulan Juni mendatang.

Drama baru bakal hadir dengan beragam genre dan cerita di bulan Juni 2022 ini. Salah satunya yang banyak dinantikan adalah ‘Money Heist’-nya Korea.

Selain itu, beberapa aktor dan aktris kesayangan seperti So Ji Sub, Kang Ha Neul, Seo Hyun Jin, Seo Ye Ji dan lainnya akan comeback dalam drama baru mereka.

Siapkan popcorn kalian! Inilah daftar drama Korea yang tayang Juni 2022, berikut dengan sinopsisnya yang dikutip dari Soompi dan berbagai sumber.

1.        Eve (tvN)

Eve’ sebelumnya dijadwalkan tayang pada 25 Mei 2022 jadi mundur ke Juni, tepatnya pada 1 Juni 2022. Ini adalah drama romansa balas dendam terbaru tentang gugatan perceraian seorang konglomerat yang mempertaruhkan 2 triliun Won.

Ternyata uang tersebut merupakan hasil dari rencana balas dendam selama 13 tahun. Drama ini dibintangi oleh Seo Ye Ji, Lee Sang Yeob, Park Byung Eun, dan Yoo Sun.

2.        Doctor Lawyer (MBC)

Sebelumnya, ‘Doctor Lawyer’ juga direncanakan akan tayang pada Mei 2022. Namun penayanganya diundur dan kini dijadwalkan akan tayang pada 3 Juni 2022.

Ini merupakan drama comeback So Ji Sub setelah 4 tahun sebagai Han Yi Han, seorang pengacara malapraktik medis yang dulunya dokter bedah jenius. Drama penuh konflik ini juga menggandeng Im Soo Hyang dan Shin Sung Rok.

3.        Why Her? (SBS)

Drama yang tak kalah seru lainnya di bulan Juni adalah ‘Why Her?’. Ini merupakan drama romansa misteri yang dibintangi Seo Hyun Jin sebagai Oh Soo Jae, pengacara berhati dingin yang terobsesi mengejar kesuksesan.

Selain itu juga ada Hwang In Yeop sebagai mahasiswa hukum bernama Gong Chan yang rela melakukan apa saja untuk melindungi Oh Soo Jae. Drama yang juga menggandeng Heo Joon Ho dan Bae In Hyuk ini akan tayang perdana pada 3 Juni 2022.

4.        Cleaning Up (JTBC)

Jangan lewatkan akting mumpuni Jeon So Min, Yum Jung Ah, Kim Jae Hwa, Na In Woo, dan Lee Moo Saeng di drama remake dari serial televisi Inggris berjudul ‘Cleaning Up’. Dramanya akan tayang pada 4 Juni 2022 mendatang.

Dramanya akan menceritakan kisah tiga petugas kebersihan di sebuah perusahaan sekuritas. Tiga petugas kebersihan itu mencoba untuk mengubah nasib mereka setelah mendengar beberapa informasi penting tentang trading dari orang dalam.

5.        Link (tvN)

Link’ merupakan drama unik kombinasi antara fantasi, romansa, dan misteri yang dibintangi oleh Yeo Jin Goo dan Moon Ga Young. Drama ini menceritakan kisah seorang pria yang tiba-tiba mulai merasakan semua emosi yang dialami oleh seorang wanita yang tak dikenal ketika fenomena ajaib ‘Link’ dibuka kembali setelah 18 tahun.

Drama ini akan tayang pada 6 Juni 2022.

6.        Insider (JTBC)

Bagi penggemar yang sudah rindu dengan akting Kang Ha Neul, bisa banget nih obati rindu dengan nonton drama ‘Insider’ pada 8 Juni 2022.

Drama yang dibintangi oleh Kim Yoo Young ini berkisah tentang Kim Yo Han, seorang trainee peradilan yang mengalami krisis saat menyamar untuk penyelidikan seorang jaksa yang korup. Dia mulai merencanakan balas dendam atas pengkhianatan yang dialaminya saat berada di penjara.

7.        Yumi’s Cells 2 (TVING)

‘Yumi’s Cells’ bercerita tentang seorang pekerja kantoran biasa bernama Yumi yang akan kembali menayangkan musim keduanya pada 10 Juni 2022. Drama unik yang menggabungkan aksi langsung dan animasi 3D ini akan dibintangi oleh Kim Go Eun dan Jinyoung GOT7.

8.        Jinxed at First (KBS)

Na In Woo dan Seohyun SNSD siap menyapa pemirsa lewat drama romantis fantasi terbaru berjudul ‘Jinxed at First’. Drama yang mengisahkan tentang pria tidak beruntung yang bertemu dengan dewi keberuntungan ini akan tayang perdana mulai 15 Juni 2022 di KBS.

9.        Alchemy of Souls (tvN)

Tayang pada 18 Juni 2022, ‘Alchemy of Souls’ adalah drama roman fantasi berlatar di negara fiksi Daeho, yakni sebuah negara yang tidak ada dalam sejarah atau di peta. Drama yang mengangkat kisah soal sihir yang menyebabkan pertukaran jiwa ini ditulis oleh Hong Sisters dan dibintangi oleh Jung So Min, Lee Jae Wook, dan lainnya.

10.      Money Heist: Korea – Joint Economic Area (Netflix)

Salah satu drama Korea yang tayang pada Juni 2022 paling ditunggu adalah ‘Money Heist: Korea – Joint Economic Area’. Serial remake ini akan tayang pada 24 Juni 2022.

Drama remake dari drama kriminal Spanyol ini bertabur bintang, di antaranya aka nada Yoo Ji Tae, Park Hae Soo, Kim Ji Hoon, Jeon Jong Seo, dan masih banyak lagi.

Reporter: Alyaa

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Semua Pihak Harus Terima Keputusan MK Dengan Lapang Dada

Jakarta - Menteri Koordinator Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan, Yusril Ihza Mahendra menegaskan pentingnya semua pihak menghormati dan menerima...
- Advertisement -

Baca berita yang ini