Gandeng Lesti Kejora, Juragan 99 Luncurkan Aplikasi Ruang Ngaji

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Juragan 99 alias Gilang Widya Pramana melebarkan bisnisnya. Menggandeng Lesti Kejora dan Taqy Malik, Gilang merilis aplikasi Ruang Ngaji.

Bersama dengan sang istri Shandy Purnamasari, Gilang meluncurkan aplikasi untuk masyarakat yang ingin belajar mengaji secara online.

“Melalui aplikasi ini masyarakat bisa belajar ngaji secara daring dengan guru-guru ngaji terbaik. Ada layanan ngaji gratis dengan 250 slot setiap harinya,” kata Gilang.

Selain fitur mengaji online, ada juga fitur ceramah rutin dan belajar tajwid. Untuk anak-anak, ada kisah-kisah nabi dengan ilustrasi gambar yang menarik.

“Juga ada petunjuk arah kiblat, jadwal salat dan katalog zikir,” ujarnya.

Melalui aplikasi ini, Gilang dan Shandy ingin mempermudah orang-orang yang ingin belajar membaca Al-Quran. Selain itu, Gilang dan Shandy juga ingin menjadikan smartphone sebagai benda yang bisa bermanfaat untuk beribadah. Apalagi, saat ini hampir semua anak-anak bisa mengoperasikan smartphone.

“Belajar mengaji bisa dilakukan melalui media smartphone, sehingga anak-anak hingga orang dewasa bisa belajar mengaji melalui aplikasi ini,” ucapnya.

“Aplikasi ini bisa berfungsi untuk para masyarakat yang susah menemukan guru mengaji yang terpercaya. Ruang Ngaji bisa menjadi solusi di tengah problema yang serba praktis dan dinamis saat ini,” ungkapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pendekatan Holistik Penting Sebagai Strategi Pencegahan Narkoba Sejak Dini

Oleh : Andika Pratama )* Penyalahgunaan narkoba terus menjadi ancaman besar yang merusak masa depan generasi muda dan stabilitas sosial bangsa. Dalam upaya...
- Advertisement -

Baca berita yang ini